Asosiasi sumo mengumumkan kemitraannya dengan Pokemon. Kira-kira apa jadinya ketika dua grup besar yang punya fanbase ramai ini bergabung ya?
Dikutip detikTravel dari SoraNews, Minggu (31/10/2021) karakter Pokemon nanti akan muncul di kensho hata dan keshomawashi (cawat yang dipakai atlet sumo) di turnamen besar sumo di Tokyo dan Fukuoka. Dua grup besar ini akan saling promosi.
Sumo merupakan olahraga besar klasik yang menjadi ikoniknya Jepang. Sedangkan Pokemon juga memiliki unsur pertarungan dalam permainan yang ramai juga diminati. Latar belakang ini menjadi awal dua perusahaan besar ini bekerja sama.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kemitraan ini mereka umumkan pada hari Rabu, dimana pertama kalinya bagi franchise Pokemon untuk melakukan promosi silang dengan olahraga sumo. Nantinya pada Turnamen Grand Sumo yang akan dilaksanakan pada November tahun ini di Fukuoka dan turnamen Januari tahun depan di Tokyo akan menampilkan kensho hata bertema Pokemon, spanduk yang diarak di sekitar ring sumo atas komisi dari sponsor pertandingan tingkat tinggi.
Turnamen November akan menampilkan kensho hata dengan karya seni kotak dari seri video game Pokemon, sedangkan turnamen Januari akan memiliki total lebih dari 200 spanduk spesies Pocket Monster, seperti contoh Pikachu dan Makuhita yang terlihat di sini.
Pada turnamen Tokyo Januari, sejumlah pegulat sumo juga akan mengenakan keshomawashi bertema Pokemon, pakaian seperti celemek yang dikenakan oleh pegulat papan atas sebelum dimulainya pertarungan. Pakaian wasit, yang disebut gyoji shozoku, juga akan memiliki versi bergaya PokΓ©mon.
Baca juga: Sumo Bukan Sekadar Dua Orang Gemuk Bergulat |
Pikachu dan Makuhita juga akan tampil di Turnamen Nasional Sumo Wanpaku remaja pada bulan Oktober dan November, namun detail pastinya belum diumumkan.
"Saya sangat senang dan terhormat bahwa kami dapat bekerja dengan Asosiasi Sumo Jepang dalam beragam cara. Tahun ini, Pokemon merayakan hari jadinya yang ke-25, tetapi dibandingkan dengan sejarah panjang dan tradisi sumo yang mendalam, kisah kami baru saja dimulai," kata presiden Pokemon Company Tsunekazu Ishihara.
Dia juga berharap kerjasama ini juga menambahkan kesempatan bagi anak dan orang dewasa di seluruh dunia untuk belajar tentang budaya dan tradisi sumo sambil bersamaan memberi pandangan tentang kesenangan olahraga dan Pokemon.
Sepertinya asyik ya?
(sym/rdy)
Komentar Terbanyak
Bangunan yang Dirusak Massa di Sukabumi Itu Villa, Bukan Gereja
Brasil Ancam Seret Kasus Kematian Juliana ke Jalur Hukum
Viral Keluhan Traveler soal Parkir Jakarta Fair 2025: Chaos!