Lionel Messi harus merelakan hotel yang baru dibelinya. Sempat viral, ternyata hotel ini punya masalah.
Hotel milik Messi bernama MiM Sitges di Sitges, Barcelona, Spanyol. Dilansir dari Euro Weekly News, hotel bintang ini dibelinya dari pengusaha bernama Francisco Sanchez Rodriguez.
Saat itu Messi mengeluarkan kocek lebih dari 30 juta Euro atau sekitar Rp 489 milliar. Usut punya usut, hotel tersebut melanggar aturan pemerintah setempat.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kronologinya dimulai saat Sanchez Rodriguez mengajukan permohonan izin bangunan kepada Dewan Kota Sitges pada tahun 2009. Izin bangunan diberikan pada 6 Oktober 2009.
Pekerjaan konstruksi dimulai pada awal 2011 dan selesai pada tahun 2013. Sampai akhirnya Dewan Kota mengecek dan mendapati bahwa hotel ini melanggar batas pembangunan yang telah ditetapkan.
"Kesalahan pada balkon hotel menyebabkan kontroversi. Itu dibangun menonjol dua meter dari fasad (muka bangunan) yang melanggar peraturan perkotaan," tulis laporan tersebut.
![]() |
Sanchez Rodriguez berniat untuk memperbaiki hal tersebut. Sang pengusaha mengirimkan rencana pembangunan kepada Dewan Kota dua tahun kemudian. Sayangnya, Dewan Kota sudah mengajukan perintah proses pembongkaran.
Kelihatannya sih sepele, hanya balkon saja. Tapi ternyata konstruksi bangunan hotel dibangun sedemikian rupa sehingga jika balkonnya dirombak, maka seluruh hotel harus dihancurkan dan dibangun ulang.
Lionel Messi pun tak diam saja. Pengacara pesepak bola itu diketahui sudah mengurus perintah pembongkaran itu. Hotel MiM Sitges sendiri terdiri dari 77 kamar dengan berbagai fasilitas mewah, termasuk kolam renang dan gym. Lokasi hotel ini hanya berjarak sekitar 50 meter dari pantai Sitges.
![]() |
Baca juga: Akhirnya Messi Foto di Depan Menara Eiffel |
(bnl/ddn)
Komentar Terbanyak
Bandung Juara Kota Macet di Indonesia, MTI: Angkot Buruk, Perumahan Amburadul
Menpar Widiyanti Disentil soal Pacu Jalur, Dinilai Tak Peka Momentum Untungkan RI
Status Global Geopark Danau Toba di Ujung Tanduk