Batik Air basis Malaysia memulai rute penerbangan baru, yakni dari Denpasar, Bali menuju Australia. Ada dua kota yang dituju di negeri kanguru.
Pertama, Batik Air akan terbang ke Melbourne, ibu kota negara bagian Victoria melalui Bandara Internasional Melbourne. Kedua, ke Brisbane melalui Bandara Internasional Brisbane, di negara bagian Queensland.
Baca Juga Liputan Khusus: Mahalnya Tiket Pesawat |
Dalam kesempatan ini, Batik Air menawarkan tarif tiket spesial satu kali terbang (one way). Dari Bali ke Melbourne dan Melbourne ke Bali mulai dari Rp 2.686.050.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Lalu, rute Denpasar ke Brisbane mulai dari Rp 2.695.850 dan Brisbane-Denpasar mulai dari Rp 2.686.050. Pemesanan dapat dilakukan melalui situs resmi maskapai dan agen terpercaya.
"Batik Air kembali memperkenalkan rute internasional di Australia yang dioperasikan secara bertahap tujuan Brisbane dan Melbourne dari Denpasar, Bali," kata CEO Batik Air, Capt. Mushafiz Bin Mustafa Bakri dalam siaran resminya, Rabu (22/6/2022).
"Batik Air senantiasa mempersiapkan rute-rute internasional lainnya dalam mendukung aktivitas masyarakat, wisatawan dan pebisnis," imbuh dia.
Brisbane yang merupakan ibu kota Queensland merupakan pusat kosmopolitan dengan lokasi yang dekat dengan destinasi wisata ramah keluarga seperti Sungai Brisbane, Lone Pine Koala Sanctuary, Gold Coast, Sunshine Coast, Gallery of Modern Art dan berbagai tujuan atau objek wisata menarik lainnya.
"Seiring dengan upaya untuk memberikan kenyamanan selama perjalanan udara, Batik Air mengoperasikan pesawat generasi modern tipe Boeing 737 dalam menyediakan layanan full service ke seluruh jaringan domestik dan internasional," pungkas Mushafiz.
Berikut jadwal dua rute penerbangan baru Batik Air:
![]() |
(msl/ddn)
Komentar Terbanyak
Bangunan yang Dirusak Massa di Sukabumi Itu Villa, Bukan Gereja
Aturan Baru Bagasi Lion Air, Berlaku Mulai 17 Juli 2025
Brasil Ancam Seret Kasus Kematian Juliana ke Jalur Hukum