Terpopuler: Pengalaman Perempuan Telanjang Bareng 2.300 Orang di Kapal Pesiar

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Terpopuler: Pengalaman Perempuan Telanjang Bareng 2.300 Orang di Kapal Pesiar

Tim detikcom - detikTravel
Sabtu, 15 Jul 2023 10:52 WIB
Ilustrasi kapal pesiar
Foto: Getty Images/piola666
Jakarta -

Turis perempuan Helen Berriman, 47, naik kapal pesiar bersama 2.300 orang dengan rute dari Tampa ke Bahama. Yang tidak baisa, dia dan seluruh penumpang lain telanjang.

Helen mengikuti perjalanan selama dua minggu naik kapal pesiar khusus kaum nudis. Selama 14 hari, Helen dan suaminya, Simon (47) berlayar dengan kapal pesiar telanjang yang dioperasikan oleh sebuah perusahaan bernama Bare Necessities.

Kapal pesiar dengan daya tampung hingga 2.300 penumpang di 11 lantai kapal itu berlayar selama 2 minggu, mulai dari Tampa, Florida, Amerika Serikat. Selanjutnya, kapal pesiar itu berlayar ke Saint-Martin, St Kitts, Antigua, Turks and Caicos, Republik Dominika hingga Bahama.

Seluruh penumpang di dalam kapal pesiar itu bertelanjang bulat.

Helen sempat merasa aneh dengan situasi itu. Dia juga tidak percaya diri karena bentuk tubuhnya telah banyak berubah dibandingkan saat masih muda.

Namun setelah melihat tubuh telanjang ribuan orang lainnya, Helen merasa bahwa bentuk tubuh masing-masing orang memang berbeda dan tidak ada yang perlu dipermasalahkan.

"Saya sebelumnya sangat bermasalah dengan body positivity dan percaya diri. Tapi sekarang, saya adalah orang yang berbeda. Tubuh saya adalah wadah saya," kata Helen, seperti dikutip dari New York Post.

"Saya hanya punya satu kulit dan meskipun kulit saya kendor di beberapa bagian, tapi itu sudah sangat sesuai dengan tubuh saya," dia menambahkan.

"Di kapal pesiar ini, kamu bisa telanjang bulat di mana pun, kecuali sedang bersandar di beberapa pelabuhan tertentu atau jika kamu ingin masuk ke dalam restoran yang formal," ujar Helen.

Sehari-harinya, Helen bukan termasuk kaum nudis. Dia berpakaian layaknya orang normal lainnya. Berbeda dengan suaminya yang dari awal memang tertarik dengan gaya hidup kaum nudis.

Artikel Kisah Wanita yang Naik Kapal Pesiar Telanjang Bareng 2.300 Orang Lainnya menjadi yang terpopuler kemarin. Pada peringkat kedua dan ketiga terdapat Kisah WNI Sekolah di Singapura Berujung Pindah Warga Negara dan Viral Mappasikarawa ala Bugis, Prosesi Mempelai Pria Sentuh Bagian Sensitif Wanita.

Berikut 10 besar artikel terpopuler Jumat (14/7/2023):




(fem/fem)

Hide Ads