Seorang anak laki-laki membuat kesal para penumpang pesawat. Dia menggunakan topi warna-warni bercahaya di penerbangan, membuat orang lain tidak bisa tidur.
Penumpang anak-anak di pesawat memang kerap memberikan masalah yang tak terduga. Seperti halnya yang dilakukan penumpang cilik ini yang menggunakan topi bercahaya di tengah penerbangan dan membuat para penumpang tidak bisa tidur.
Topi tersebut berbentuk kelinci dengan telinga menjulang ke atas dan lampu led warna-warni di dalamnya, mirip lampu disko.
Pada video yang viral menunjukkan suasana pesawat yang gelap yang cocok untuk tidur terganggu oleh lampu kelap-kelip dari anak kecil yang mengintip dari balik kursi. Terlihat dengan wajah sumringah anak itu tersenyum kepada perekam video.
Anak itu tak dilepas sendirian, melainkan terdapat pria yang diduga ayahnya di sisinya. Namun sang ayah pun tidak mencegah anak tersebut untuk menggunakan topi kelap-kelipnya.
Video itu viral dan telah ditonton sebanyak 8,3 juta kali di akun @sarcasm_only sejak diunggah pada Rabu (26/8/2023). Dalam unggahannya, akun tersebut menuliskan "Bayangkan berada dalam penerbangan ini". Dari unggahan tersebut, menuai lebih dari 6 ribu komentar netizen, banyak dari mereka kesal dan tidak menginginkan berada di penerbangan tersebut.
"Tentu saja tidak. Sementara orang tua mungkin berpikir ini lucu bagaimana dengan orang-orang dengan masalah medis?," tulis seorang yang mengkhawatirkan efek cahaya berkelip ini menimbulkan masalah ke penumpang yang memiliki penyakit bawaan.
"Muak dengan orang-orang yang tidak mengontrol anak-anak mereka di ruang publik," tulis seorang netizen kesal.
"Inilah sebabnya mengapa kita membutuhkan opsi untuk penerbangan tanpa anak saat memesan," ujar seseorang menyarankan.
"Apa yang lebih buruk dari anak-anak? Orang tua (itu)," ucap pengguna.
Unggahan tersebut juga menuai respons dari salah seorang pramugari.
"Sebagai pramugari, saya akan mengatakan singkirkan itu. Ada orang yang ingin beristirahat, membaca, menonton film, dll. Selain itu, ada juga orang-orang dengan disabilitas, dan ini bisa sangat mengganggu dan menjengkelkan bagi mereka," ujarnya.
"Simpanlah barang-barang seperti ini di rumah atau di taman hiburan. Bukan di dalam kaleng kecil di ketinggian 30.000 kaki di udara. Beberapa orang memiliki mata yang sensitif, mohon pertimbangkan orang lain di sekitar Anda," pungkasnya.
Simak Video "Video: Turki Bakal Denda Penumpang yang Berdiri Sebelum Pesawat Berhenti"
(wkn/wkn)