Bule diduga alami pelecehan seksual di tempat Spa di Kuta Bali. Padahal, saat itu ia berkunjung bersama teman prianya.
Seorang warga negara (WN) Polandia berinisial CD diduga mengalami pelecehan seksual di tempat spa Jalan Wana Segara, Kecamatan Kuta, Badung, pada Minggu (25/2/2024). CD kemudian melaporkan pelecehan yang dialaminya ke Kepolisian Resor Kota (Polresta) Denpasar.
"Ya, memang ada laporannya. Saat ini kami dari pihak Polresta Denpasar sudah menanggapi kejadian tersebut," kata Kepala Seksi Hubungan Masyarakat (Kasi Humas) Polresta Denpasar AKP I Ketut Sukadi, Senin (26/2/2024).
Sukadi mengatakan CD melapor ke Polresta Denpasar bersama teman prianya. CD memberikan bukti berupa alamat spa, foto terduga pelaku, dan menceritakan semua kronologi kejadian saat melapor.
"Pelapor menuliskan kronologinya di kertas. Karena memang kendala bahasa," terang Sukadi.
Sukadi mengaku belum dapat memberikan banyak keterangan mengenai laporan CD. Dia menegaskan Polresta Denpasar sudah melakukan penyelidikan atas dugaan pelecehan itu.
"Kami segera menindaklanjuti kejadian tersebut. Kami lakukan penyelidikan," tegasnya.
Soal kronologi kejadian, CD mengaku mendatangi tempat spa bersama teman prianya. Di sana, ada dua terapis yang memberi layanan pijat kepada CD dan teman prianya.
Mereka mendapat layanan pijat kepala dan kaki hingga pukul 21.20 Wita. Setelah selesai, salah satu terapis meminta CD menuju ke kamar di lantai atas untuk dipijat bagian kepala.
Sementara itu, teman pria CD disuruh untuk menunggu. Kemudian, dari tempat pijat di lantai atas, CD mengaku telah dilecehkan oleh terapis.
_______________
Artikel ini telah tayang di detikBali
Simak Video "Video Ribut-ribut Turis Bule Vs Turis Lokal Sampai Bikin Macet di Kuta Utara"
(wkn/wkn)