Viral Bule Suap Polisi Bali, Polda Buka Suara

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Viral Bule Suap Polisi Bali, Polda Buka Suara

Ahmad Firizqi Irwan - detikTravel
Rabu, 28 Feb 2024 14:35 WIB
Viral polisi disuap untuk kawal bule di Bali.
Bule suap polisi Bali (Istimewa/tangkapan layar)
Denpasar -

Bali lagi-lagi geger dengan pengakuan seorang bule yang menyuap seorang polisi untuk pengawalan pribadi. Polda Bali buka suara terkait video itu.

Narasi video yang beredar menyebutkan polisi tersebut disuap sebesar USD 100 untuk melakukan pengawalan. Turis asing yang menyuapnya sempat merekam saat dikawal.

"Best $100 ever spent?" tulis akun Instagram @justinrosslee, dilihat detikBali, Rabu (28/2/2024).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Bribbing a police officer in Bali (menyuap polisi di Bali)," bunyi narasi postingan berupa video itu.

Polda Bali membenarkan peristiwa itu. Polantas tersebut bertugas di Polres Gianyar. Namun kejadian dalam video itu sudah lama.

ADVERTISEMENT

"Iya memang benar yang ada di video. Anggota polisi itu dari unit Turjawali di Polres Gianyar. Tapi kejadian itu sudah lama, dua tahun lalu saat G20," kata Kabid Humas Polda Bali Jansen Avitus Panjaitan kepada detikBali, Rabu (28/2/2024).

Jansen mengeklaim anggota polantas berinisial Y itu sudah diberi sanksi jauh hari sebelum video itu beredar dan viral. Dia tak lagi bertugas di satlantas.

"Dia dimutasi, tidak lagi menjadi anggota lalu lintas tapi sebagai anggota pospol di Gianyar," terang Jansen.

Jansen mengatakan polisi diperbolehkan untuk melakukan pengawalan. Asalkan laporannya sesuai dengan ketentuan atau dalam keadaan darurat.

"Boleh mengawal, asal hal itu jelas dan dilaporkan ke atasannya. Seperti pengawalan darurat. Saat itu, anggota ini memang mengawal tapi tidak menginformasikan ke pimpinannya," tambahnya.

***

Baca artikel selanjutnya di sini.




(bnl/bnl)

Hide Ads