Jakarta - Bandung sepertinya tak pernah habis untuk dijelajahi. Main-mainlah ke bagian selatannya datang ke Ranca Upas. Suasananya membuat kamu serasa di luar negeri.Bandung memang memiliki banyak sekali tempat wisata dan kuliner, itu mengapa banyak sekali pengunjung yang memenuhi kota tersebut disaat ada waktu luang. Di Bandung Selatan khususnya daerah argo wisata Ciwidey kita akan menemukan kawasan Wisata Kampung Cai Ranca Upas.Di tempat ini kita akan menemukan hamparan rumput luas yang dikelilingi oleh hutan lindung. Wisata di Ranca Upas kalian dapat membangun tenda untuk camping. Kita bisa bermalam di hamparan rumput tersebut yang berada di hutan pinus ataupun juga bisa yang berada di depan danau.Malam hari kalian akan bisa menikmati bagaimana udara yang masih sangat segar dan dingin dengan menatap langit yang cerah atau pada saat pagi hari kalian bisa menantikan matahari terbit yang akan menembus kabut tebal sekaligus menghangatkan badan kita. Jika sudah menatap indah nya langit pada malam hari dan cerahnya matahari pagi. Di sisi tempat camping kalian akan menemukan lokasi penangkaran rusa jinak, yang dimana kalian juga dapat memberi makan untuk rusa tersebut.Ranca Upas menyediakan beberapa lokasi hiburan lainnya, seperti pemandian kolam air panas dan waterboom, lokasi fun adventure dan tempat bersantai dengan hammock. Untuk berwisata disini kalian bisa membawa perlengkapan camping sendiri ataupun sewa dari tempat penyewaan yang akan ditawarkan oleh penjaga loket masuk. Lokasi ini juga menyediakan lahan parkir motor, mobil, tempat salat, toilet dan beberapa warung makan.Dan berikut adalah beberapa biaya yang akan ditagihkan pada saat kita memasuki lokasi:Biaya Perorang : Rp. 10.000Biaya bermalam : Rp. 10.000Kendaraan roda 4 : Rp. 5.000Kendaraan roda 2 : Rp. 2.000Biaya makanan rusa : Rp.10.000Untuk biaya lengkapnya sepertinya penyewaan tenda atapun lokasi adventure lainnya dapat ditanyakan kepada petugas loket.
Komentar Terbanyak
Didemo Pelaku Wisata, Gubernur Dedi: Jelas Sudah Study Tour Itu Piknik
Prabowo Mau Borong 50 Boeing 777, Berapa Harga per Unit?
Prabowo Mau Beli 50 Pesawat Boeing dari AS, Garuda Ngaku Butuh 120 Unit