Berburu Cacing Laut Jelmaan Putri Mandalika di Lombok

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Festival Unik Indonesia

Berburu Cacing Laut Jelmaan Putri Mandalika di Lombok

Faela Shafa - detikTravel
Kamis, 25 Feb 2016 08:10 WIB
Foto: (Shafa/detikTravel)
Lombok - Setiap awal tahun, ada festival unik di Lombok. Inilah Bau Nyale, festival berburu cacing laut jelmaan puteri cantik yang hanya hadir setahun sekali. Ajaib!

Kisah berawal dari seorang puteri yang hidup di zaman dahulu. Sang puteri bernama Mandalika. Saking cantiknya, sampai-sampai ada 3 pangeran dari 3 kerajaan berbeda yang hendak memperebutkannya.

Sebagai pria, mereka bisa dengan mudah mengerahkan kekuatan untuk berperang. Karena tidak ingin memecah perang, akhirnya sang puteri menyerahkan diri ke laut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sebelum terjun ke laut, sang puteri sempat bersabda bahwa ia akan kembali setiap tahun dalam bentuk yang bisa menguntungkan banyak orang. Dari sanalah hadir festival Bau Nyale.

(Shafa/detikTravel)

Bau Nyale yang pernah diikuti oleh detikTravel beberapa waktu silam, adalah festival menangkap cacing. Di mana cacing warna-warni ajaib ini dianggap sebagai perwujudan dari Puteri Mandalika.

Bukan tanpa alasan, karena cacing ini tidak hadir setiap hari. Melainkan hanya waktu tertentu yang hanya bisa dihitung oleh para tetua setempat.

Cacing nyale hanya datang satu atau dua hari selama setahun. Angin dan hujan lebat yang datang tiba-tiba di kala langit cerah jadi pertanda datangnya cacing.

(Shafa/detikTravel)

Sementara itu, waktu penangkapan terbaik adalah setelah lewat tengah malam. Tepatnya sekitar pukul 03.00 WITA sampai subuh.

Di Lombok, ada beberapa pantai yang didatangi oleh cacing nyale. Namun yang terbanyak ada di Pantai Seger, Lombok. Karena di sanalah Puteri Mandalika dipercaya terjun ke laut. Β 

Cacing berwarna-warni ini dipercaya memiliki banyak keberuntungan. Warga setempat menangkapnya, mengumpulkan dalam wadah masing-masing. Bagi petani, cacing ini akan dilepas di perkebunan atau sawahnya karena dipercaya bisa membawa keberuntungan.

(Shafa/detikTravel)

Sedangkan bagi warga yang masih jomblo, cacingnya konon bisa membuat mereka enteng jodoh. Nah, cacing ini tak bisa dipelihara karena mereka bisa dengan mudah mati. Setelah ditangkap, biasanya para warga langsung memasaknya.

Untuk mengetahui waktu tepat kapan Festival Bau Nyale, bisa mendatangi situs pariwisata Lombok. Bisa juga mengintip kalender acara tahunan di situs pariwisata Indonesia. (shf/fay)

Travel Highlights
Kumpulan artikel pilihan oleh redaksi detikTravel
Festival Unik Indonesia
Festival Unik Indonesia
17 Konten
Beruntunglah kita menjadi orang Indonesia. Keanekaragaman budaya membuat negeri ini punya banyak festival keren dan unik. Tidak usah jauh-jauh ke luar negeri!
Artikel Selanjutnya
Hide Ads