Menteri Susi, Perempuan Hebat dan Mural Solo

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Menteri Susi, Perempuan Hebat dan Mural Solo

Afif Farhan - detikTravel
Sabtu, 10 Mar 2018 13:55 WIB
Menteri Susi berfoto bersama mural bergambar dirinya (Instagram/susipudjiastuti115)
Solo - Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti punya cara tersendiri merayakan Hari Perempuan. Dia berpose dengan mural bergambar dirinya di Solo.

Setiap tanggal 8 Maret diperingati sebagai Hari Perempuan Internasional. Beberapa tokoh perempuan merayakannya, termasuk salah satunya adalah Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti.

Terkait Hari Perempuan, Menteri Susi baru-baru ini memposting foto di Instagram pribadinya @susipudjiastuti115. Foto yang menarik, terlihat dirinya berdiri di sebelah mural bergambar dirinya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kepada seluruh perempuan hebat, saya ucapkan Selamat Hari Perempuan Internasional! Jangan ragu dengan kemampuan diri sendiri karena kita punya kesempatan yang sama untuk bekerja dan berkarya! Teruskan perjuangan Anda," begitu captionnya seperti dilihat detikTravel, Sabtu (10/3/2018).



Foto tersebut baru diposting hari Jumat (9/3) kemarin. Fotonya sudah mendapat 60 ribu lebih Like dan dikomentari 1.000-an akun Instagram lainnya. Kalau diperhatikan, mural yang bergambar Menteri Susi itu ada di Solo.

BACA JUGA: Batu Sindu, Tempat Menteri Susi Paddle Board Bareng Cucu

Dalam catatan detikTravel, mural itu berada di salah satu sudut tembok di perempatan Nonongan, Kecamatan Serengan, Solo. Keberadaan mural itu pun pertama kali muncul ke publik bertepatan dengan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-72.

Ketika detikTravel berkunjung ke Solo pada libur Natal dan Tahun Baru kemarin, ternyata telah hadir sejumlah mural lain dari perempatan Ngarsopuro yang memanjang hingga Jalan Singosaren.

Menteri Susi, Perempuan Hebat dan Mural SoloMural di Solo (Johanes Randy/detikTravel)


Sejumlah mural tokoh terkenal dari dalam dan luar negeri tampak menghiasi tembok kawasan tersebut. Selain Menteri Susi, dari dalam negeri ada Sukarno, Bung Hatta, penyair Chairil Anwar hingga Nike Ardilla. Sedangkan tokoh luar negeri, ada Kapten Jack Sparrow (Film Pirates of The Caribbean) hingga mendiang Kurt Cobain.

Kehadiran mural itu juga menarik perhatian masyarakat setempat hingga wisatawan, khususnya saat malam hari. Semua orang agaknya tidak ingin menyia-nyiakan kesempatan untuk berfoto selfie atau sekedar mengabadikan keindahan mural tersebut. tentu, seperti Menteri Susi yang berpose di sebelah mural bergambar dirinya.

Menteri Susi, Perempuan Hebat dan Mural Solo(Johanes Randy/detikTravel)
Sekali lagi, selamat Hari Perempuan untuk seluruh perempuan hebat di Indonesia! (aff/aff)

Hide Ads