3 Spot Weekend Getaway di Sumedang

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

3 Spot Weekend Getaway di Sumedang

Yudha Maulana - detikTravel
Sabtu, 13 Mar 2021 21:43 WIB
Kolam Hutan Ciherang di Sumedang
Kolam Hutan Ciherang di Sumedang salah satu destinasi yang pas buat akhir pekan. (dok. Disparbud Jabar)
Sumedang -

Kabupaten Sumedang mempunyai sejuta pesona. Untuk akhir pekan, traveler bisa bertandang di tiga destinasi wisata Sumedang ini.

Tak hanya populer karena kuliner tahunya, namun Sumedang di Jawa Barat juga mempunyai beragam destinasi wisata yang menarik untuk dikunjungi sebagai weekend getaway.

Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Jawa Barat (Disparbud Jabar) pun memberikan rekomendasi tempat wisata yang bisa dikunjungi oleh traveler dan keluarga di akhir pekan ini.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Berikut tiga destinasi wisata untuk traveler yang cuma memiliki waktu longgar singkat di akhir pekan:

1. Kolam Hutan Ciherang

Kolam Hutan Ciherang, SumedangKolam Hutan Ciherang, Sumedang Foto: dok. Disparbud Jabar

Aliran Sungai Ciherang menjadi daya pikat wisata di Desa Cijambu, Kecamatan Tanjungsari. Airnya yang jernih dimanfaatkan menjadi kolam renang yang sejuk dan dilengkapi berbagai wahana yang mengasyikkan.

ADVERTISEMENT

View-nya sangat instagramable. Kolam-kolamnya berbentuk bulat dan dibangun bersusun.

Dari Kota Bandung, Kampung Ciherang ini bisa ditempuh dengan menggunakan kendaraan dengan waktu tempuh satu jam hingga satu setengah jam. Tarif masuknya pun terjangkau.

Wisatawan juga bisa mengajak anak-anaknya ke Pesona Taman Puspa, obyek wisata alam yang penuh dengan fasilitas edukasi, lokasinya bersebelahan dengan Kampung Ciherang.

2. Wisata Sejarah di Gedung Negara

Gedung Negara yang selama ini menjadi pendopo Bupati SumedangGedung Negara, selama ini menjadi pendopo Bupati Sumedang Foto: dok. Disparbud Jabar

Gedung Negara yang selama ini menjadi pendopo Bupati Sumedang perlahan menjadi tempat wisata heritage di era kepemimpinan Dony Ahmad Munir - Erwan Setiawan. Dibangun pada tahun 1850, awalnya gedung ini dibangun untuk mengakomodasi kunjungan tamu-tamu dari Batavia yang ke Sumedang.

Di belakang gedung, Dony merobohkan tembok penghalang ke rumah warga dan membangun kolam luas berisi ikan-ikan gemuk. Dia juga menyiapkan becak air agar warga bisa bersantai mengelilingi danau.

3. Kawasan Waduk Jatigede

Kawasan Waduk Jatigede, SumedangKawasan Waduk Jatigede, Sumedang Foto: dok. Disparbud Jabar

Kawasan Waduk Jatigede memiliki lebih dari lima titik potensi wisata. Mulai dari Puncak Darma, Panenjoan, Tegaljarong, Wisata Cisema, Puncak Permata dan masih banyak lagi.

Bagi pecinta olahraga ekstrem atau ingin melihat lanskap Sumedang dari ketinggian bisa mendatangi kawasan Pasir Cinta. Belum lagi situs terapung dan makan terapung yang ingin berwisata sejarah.

Jarak tempuh dari Jakarta bisa mencapai 4 jam, namun dari Bandara Kertajati hanya sekitar 53 menit.

Potensi luar biasa kawasan yang tengah didorong menjadi kawasan ekonomi khusus (KEK) pariwisata ini rencananya akan dilengkapi dengan fasilitas wisata tepi danau kelas dunia, mulai dari glamping, resor, hingga balon udara seperti di Turki.




(yum/fem)

Hide Ads