Menpar Dijadwalkan Melihat Gerhana di Pantai Tanjung Kelayang

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Menpar Dijadwalkan Melihat Gerhana di Pantai Tanjung Kelayang

Johanes Randy Prakoso - detikTravel
Selasa, 08 Mar 2016 14:35 WIB
Foto: Pantai Tajung Kelayang (Wisnu Prasetiyo/detikTravel)
Belitung - Di antara 12 provinsi yang dilalui gerhana, Belitung menjadi tempat pilihan Menpar Arief Yahya. Ia pun dijadwalkan melihat gerhana di Pantai Tanjung Kelayang.

Untuk menyambut gerhana matahari total, sejumlah event wisata tengah diadakan di Belitung. Di antara semua lokasi di Belitung, Menpar pun dijadwalkan untuk hadir di Pantai Tanjung Kelayang yang merupakan salah satu lokasi pengamatan gerhana.

Hal itu pun diungkapkan oleh Menpar Arief dan deputinya usai diskusi 'Gerhana Matahari Total Antara Mitologi dan Fenomena Alam' di Hotel BW Suite, Belitung, Selasa (8/3/2016).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Dari tempat yang telah disediakan, tadi panitia bilang ada 10, saya belum tahu di mana. Tapi saya sarankan untuk lebih dekat ke Tanjung Kelayang," ujar Arief.

Walau belum pasti, namun Menpar sudah memberikan sinyal untuk hadir di Pantai Tanjung Kelayang besok untuk melihat gerhana. Hal itu pun ditegaskan oleh Deputi Pengembangan Destinasi dan Indonesia Kemenpar, Dadang Rizki Ratman.

"Besok di Tanjung Kelayang. Kita kan ngikutin panitia," jelas Dadang. (rdy/krn)

Hide Ads