Wishnutama dilantik sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif pada Rabu (23/10) kemarin. Tentu, pelaku industri pariwisata menaruh harapan besar pada pria yang lama melintang di dunia broadcasting ini.
BACA JUGA: Wishnutama adalah Kejutan Penuh Harapan untuk Pariwisata
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Maximus Tipagau, salah seorang pelaku wisata asal Papua, menaruh harapan besar pada Wishnutama. Menurutnya, yang paling penting adalah keberanian untuk mempromosikan pariwisata Papua.
Pendakian ke Puncak Carstensz (Afif Farhan/detikcom) |
"Pemerintah punya 10 Destinasi Prioritas, tetapi dari 10 destinasi itu tidak ada yang dari Papua. Padahal, Papua punya dunia bawah laut yang indah seperti Raja Ampat dan puncak gunung tertinggi di Indonesia yang masuk Seven Summit dunia, Carstensz," terang Maximus kepada detikcom, Kamis (24/10/2019).
"Oleh sebab itu, kita masyarakat Papua juga ingin diperhatikan pariwisatanya. Karena dari pariwisata, nantinya akan memperbaiki perekonomian dan kesejahteraan hidup kita masyarakat Papua," tambahnya.
Maximus, salah satu tokoh pariwisata di Papua (Afif Farhan/detikcom) |
Tapi, bagaimana soal keamanan di sana?
"Iya memang isu keamanan terus menerus ada di Papua. Tapi sampai kapan kita harus menunggu," jawab Maximus.
"Kita punya kepolisian dan TNI yang kuat, yang bisa menciptakan keamanan di Papua. Harusnya dengan itu, Kementerian Pariwisata bisa ikut bekerja sama untuk sekaligus mengembangkan dan mempromosikan pariwisata Papua," tuturnya.
Baca juga: Foto: Sungai Berwarna Biru di Raja Ampat |
Menurut Maximus, Papua punya banyak potensi wisata. Selain bentang alam, suku-suku di Bumi Cendrawasih punya beragam keunikan.
"Papua punya banyak tarian, ada koteka, makanan khas, sampai tradisi mumi. Sangat disayangkan kalau pariwisatanya tidak diperhatikan," kata Maximus yang mendirikan perusahaan wisata Adventure Carstensz.
Mumi Papua (Afif Farhan/detikcom) |
BACA JUGA: PR untuk Wishnutama di Lima Tahun Mendatang |
Maximus berharap, Wishnutama yang juga terlahir di tanah Papua untuk berani memoles pariwisata Papua. Dari pariwisata, menurutnya bisa tercipta perdamaian di Papua.
"Pak Wishnutama itu orang yang sangat bagus dan pintar. Saya harap dia berani untuk mengembangkan dan mempromosikan pariwisata Papua," tutupnya.
(aff/krs)












































Pendakian ke Puncak Carstensz (Afif Farhan/detikcom)
Maximus, salah satu tokoh pariwisata di Papua (Afif Farhan/detikcom)
Mumi Papua (Afif Farhan/detikcom)
Komentar Terbanyak
IKN Disorot Media Asing, Disebut Berpotensi Jadi Kota Hantu
Thailand Minta Turis Israel Lebih Sopan dan Hormat
Wisatawan di IKN: Bersih dan Modern Seperti Singapura, tetapi Aneh dan Sepi