Uber Punya Layanan Teman Jalan Kaki bareng ke Bandara?

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Uber Punya Layanan Teman Jalan Kaki bareng ke Bandara?

Kris Fathoni W - detikTravel
Kamis, 16 Jan 2020 19:01 WIB
Ilustrasi layanan Uber. (Foto: Reuters)
Jakarta - Sebuah postingan jadi viral karena memperlihatkan opsi sejumlah layanan Uber menuju bandara. Salah satunya adalah teman jalan kaki bareng.

Di zaman now, traveler punya sejumlah pilihan untuk menuju bandara. Bisa dengan bus, taksi, atau layanan online ride hailing. Opsi terakhir itulah yang sekarang sedang populer.


Salah satu pemain global dalam hal layanan ride hailing itu adalah Uber. Lewat aplikasinya, traveler pun bisa memilih sejumlah opsi mobil lebih lanjut. Tapi bagaimana kalau salah satu opsi itu adalah Walking Buddy alias teman jalan kaki bareng?

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Oke, opsi itu sejatinya tidak benar-benar dimiliki Uber. Tapi opsi itu dihadirkan dalam sebuah cuitan viral di akun @JReneex. Ia mem-posting screenshot aplikasi Uber yang memiliki opsi teman jalan kaki bareng sebagai salah satu cara menuju bandara LaGuardia di Queens, New York. Opsi fiktif ini sangat menarik perhatian karena ikonnya adalah pria dan wanita jalan bareng bawa koper.


Kocaknya tweet itu, sehingga menjadi viral, turut menarik perhatian dari akun resmi Uber sendiri. Dalam semangat guyonan, Uber pun menimpali.


Yang menarik, seperti dilansir PRWeek.com, ada pula yang percaya bahwa Uber memang punya opsi teman jalan kaki bareng itu. Lainnya pun menyebut bahwa opsi ini sebenarnya gagasan yang tidak buruk.


Sedangkan akun lain, masih dalam nuansa kelakar, bertanya-tanya bagaimana cara kerja opsi Working Buddy jika memang layanan tersebut benar-benar dimiliki oleh Uber. Apakah traveler yang memesan Walking Buddy ini harus menunggu sesuai titik sampai si teman jalan bareng datang baru kemudian bersama-sama mengayunkan langkah menuju tempat tujuan, atau bagaimana?


Kalau menurutmu gimana?





(krs/sym)

Hide Ads