Hotel The Westin, Ballroom Terluas di Jatim dan Punya Sky Lounge

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Hotel The Westin, Ballroom Terluas di Jatim dan Punya Sky Lounge

Putu Intan - detikTravel
Senin, 07 Des 2020 16:05 WIB
The Westin Surabaya
Foto: The Westin Surabaya
Surabaya -

Kabar gembira buat arek-arek Suroboyo. Kini Surabaya punya hotel bintang 5 yang menonjolkan aspek kesehatan dalam pelayanannya. Namanya The Westin Surabaya.

Dibuka pada Desember 2020, Hotel The Westin Surabaya langsung menarik perhatian dengan konsep yang ditawarkan. Tak cuma mewah, hotel yang terletak di kawasan Mal Pakuwon ini juga memperhatikan unsur kesehatan bagi tamunya, mengingat saat ini masih terjadi pandemi COVID-19.

"The Westin Surabaya memang sangat wellness, dari pilarnya eat well, move well and sleep well. Konsep-konsep itu kita terapkan dari makanan sampai kamar, semua benar-benar menyehatkan sehingga walaupun traveling, kta mampu menikmati hidup dengan sehat," kata General Manager Complex The Westin Surabaya, Alamsyah Jo dalam konferensi pers virtual, Senin (7/12/2020).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ia juga menjelaskan saat ini hotel itu menerapkan protokol kesehatan pencegahan COVID-19. Hotel ini juga sudah lolos sertifikasi dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf).

"Kami bagian dari Marriot International jadi kami punya program namanya C to C yaitu Commitment to Clean. Jadi mulai dari tamu hingga kamar, kami mengedepankan kebersihan dan sanitasi," ujar Alamsyah.

ADVERTISEMENT
The Westin SurabayaKamar di The Westin Surabaya. Foto: The Westin Surabaya

Selain itu, Alamsyah juga menjelaskan bahwa karyawan hotel pun telah dilatih untuk menjalankan protokol kesehatan, termasuk cara membersihkan kamar dan disiplin mengenakan atribut seperti masker dan sarung tangan.

Setiap hari, karyawan juga rutin dicek suhu tubuhnya untuk memastikan mereka melayani tamu dalam kondisi prima.

"Kemudian karyawan juga harus komit pada kebersihan diri sendiri," kata dia.

The Westin Surabaya merupakan hotel mewah yang dilengkapi berbagai fasilitas unggulan, yaitu dua kolam renang, area ballroom terluas di Jawa Timur yakni berukuran 9.000 meter persegi, serta Sky Lounge tertinggi di Surabaya yakni di lantai 28.

Hotel ini juga memiliki 204 kamar dengan desain yang menenangkan sehingga akan membuat istirahat tamu menjadi maksimal. Tak hanya itu, The Westin Surabaya juga memiliki 15 ruang pertemuan yang cocok digunakan untuk berbagai acara.

"Ini adalah pilihan hotel yang terbaik dan terbagus di Surabaya," klaim Alamsyah.

(pin/ddn)

Hide Ads