Welcome d'travelers !

Ayo share cerita pengalaman dan upload photo album travelingmu di sini. Silakan Daftar atau

ADVERTISEMENT

Kamis, 29 Des 2022 23:00 WIB

TRAVEL NEWS

Kisah Pendaki Telanjang Bulat yang Terjebak di Celah Tebing

Tim detikcom
detikTravel
Pendaki Telanjang Terjebak di Tebing
Foto: Pendaki telanjang terjebak di celah tebing (dok.Istimewa)
Rio de Janeiro -

Di bulan September 2022, berita traveler dengan kondisi telanjang bulat terjebak di celah tebing bikin heboh detikTravel. Mari simak di Year In Review 2022!

Seorang pendaki gunung di Brasil terpaksa harus dievakuasi oleh helikopter militer setelah terjebak di antara tebing batu. Saat ditemukan, pria itu dalam kondisi telanjang bulat. Kok bisa?

Pendaki gunung yang tidak disebutkan identitasnya itu diselamatkan dari sebuah tebing batu di Cagar Alam Mestre Alvaro di kota Espirito Santo, Brasil.

Pemuda itu ditemukan oleh seorang pendaki gunung lain yang kebetulan sedang melintas. Pendaki gunung itu berhenti setelah mendengar suara tangisan dari pemuda tersebut.

Saat ditemukan, pemuda itu dalam kondisi telanjang bulat dan sedang terjebak di antara dua tebing batu berukuran besar. Posisi pemuda telanjang itu berada di dasar celah batu yang sempit, dengan kedalamaan sekitar 100 meteran.

Sang pendaki lantas menghubungi otoritas terkait untuk meminta pertolongan. Tim evakuasi dari militer Brasil langsung diterjunkan ke lokasi untuk memimpin misi penyelamatan.

"Tim penyelamat diterjunkan ke lokasi dan mereka menemukan korban. Posisinya di luar jangkauan," jelas Mayor Pablo Angely Marques, seperti dikutip dari NY Post, Kamis (15/9/2022).

Perwakilan militer Brasil menjelaskan ada risiko bagi si pendaki telanjang untuk makin terperosok ke dasar celah. Tim penyelamat harus sangat berhati-hati selama proses evakuasi berlangsung agar korban selamat dalam keadaan hidup.

Tim penyelamat menggunakan keranjang yang diulurkan menggunakan tali dari helikopter untuk menjangkau si pendaki telanjang tadi. Meski menderita luka-luka, pria tadi bisa menggapai keranjang tersebut.

Setelah memastikan pemuda tadi sudah memegang erat keranjang tersebut, helikopter lalu mengangkat sang korban ke atas. Dia pun berhasil dikeluarkan dari celah tebing itu.

Saat diinterogasi, pemuda tersebut ternyata tinggal tak jauh dari cagar alam Mestre Alvaro. Saat ditanya mengapa dia dalam kondisi telanjang bulat, dia tidak bisa menjelaskan.

"Dia tidak bisa menjelaskan mengapa dia dalam kondisi telanjang bulat. Dia mengklaim tidak ingat bagaimana dia bisa berakhir di tempat itu, tapi kami menduga dia pergi ke sana dengan teman-temannya," ujar Mayor Marques.

Pendaki telanjang itu lantas dilarikan ke rumah sakit untuk mendapat pertolongan medis. Dia dirawat karena menderita gejala hipotermia dan beberapa cedera ringan.

Itulah berita paling banyak dibaca di detikTravel selama bulan September 2022. Selain berita itu, ada berita lain yang tak kalah menarik seperti Raja Charles yang ternyata masih keturunan Drakula, hingga sekeluarga dihujat karena piknik di bandara KLIA.

Untuk selengkapnya, traveler bisa Download Report Year in Review 2022 di sini.

Berikut Berita Paling Banyak Dibaca Bulan September 2022:

1. Pendaki Telanjang Bulat Terjebak di Celah Tebing Batu, Kok Bisa?

2. Terpopuler: Piknik di Bandara, Sekeluarga Dihujat

3. Kisah Raja Charles III yang Ternyata Masih Keturunan Drakula

4. Lukas Enembe Naik Private Jet buat Main Judi, Sewanya Bikin Geleng-geleng

5. Bagaimana Penjelasan Medis Soal Normalnya Keturunan Suku Polahi, Meski Hasil Kawin Sedarah?

6. Turis Kepergok Skidipapap di Kolam Renang Transparan, Malah Jadi Tontonan

7. Tempat Wisata 'Palugada' di Tangsel, Lengkap Banget!

8. Dusun Terpencil di Banyumas, Mayoritas Warganya Umat Buddha

9. Bukan Majalengka, Telaga Sebening Kaca Ini Ada di Bogor

10. Terlalu Wangi, Penumpang Pesawat Ini Ditegur

Saksikan juga Sosok minggu ini: Siti Laela, Pertahankan Eksistensi Betawi dengan Batik

[Gambas:Video 20detik]



(wsw/wsw)
BERITA TERKAIT
BACA JUGA