Berita terpopuler detikTravel pada hari kemarin membahas tentang ledakan dalam sebuah penerbangan. Ternyata momen itu membuat satu mesin pesawat hilang.
Kejadian mengerikan itu dialami oleh pesawat dengan nomor penerbangan QF781 yang menggunakan pesawat Airbus A330-200. Setelah lepas landas, tiba-tiba saja salah satu penumpang mendengar suara keras seperti ban pecah.
Diketahui bahwa kerusakan pesawat itu dialami maskapai penerbangan Qantas dalam rute Melbourne ke Perth.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Ada ledakan yang sangat keras dan guncangan dari sisi kiri pesawat," ujar Dareel Weekes, salah satu penumpang.
Ia melihat awak kabin berlarian dan membuka tirai lalu melakukan persiapan untuk mendarat. Kapten kemudian memberi tahu bahwa mesin mereka hilang.
"Sangat meresahkan untuk mengalami ledakan besar dan mengetahui bahwa Anda terbang hanya dengan satu mesin," ucapnya.
Dengan cepat, pilot melakukan pendaratan darurat secara manual dengan satu mesin pesawat.
Pesawat itu mendarat dengan selamat pada pukul 21.37 waktu setempat. Juru bicara Qantas mengatakan bahwa semua protokol telah dilakukan.
Berikut 10 berita terpopuler detikTravel pada hari kemarin:
(msl/msl)
Komentar Terbanyak
Bandung Juara Kota Macet di Indonesia, MTI: Angkot Buruk, Perumahan Amburadul
Prabowo Mau Beli 50 Pesawat Boeing dari Trump: Kita Perlu Membesarkan Garuda
Bandara Kertajati Siap Jadi Aerospace Park, Ekosistem Industri Penerbangan