DEVIL-ish Little Things Museum adalah nama dari museum unik ini. Letaknya ada di Vancouver, bukan yang di Kanada, tapi Kota Vancouver di New York. Jaraknya 23 km dari Kota Portland, AS
Koleksi yang ditawarkan bukanlah yang yang wajar, melainkan berbagai macam benda berbentuk setan, satyr, krampus, dan makhluk bertanduk lainnya, seperti yang dikumpulkan detikTravel dari berbagai sumber, Jumat (8/6/2018).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Rumah tersebut kemudian dibeli oleh Marion Held. Marion Held rupanya adalah kolektor benda unik. Sebut saja berbagai benda dengan bentuk iblis dengan ukuran mini.
Koleksi boneka iblis (DEVIL-ish Little Things Museum/Instagram) Foto: undefined |
Koleksi ini hadir dalam berbagai barang, seperti patung, perhiasan, buku, lampu, kotak korek api, vas, buku, dan seni yang berkaitan dengan setan dan teman-temannya.
Tak hanya benda-benda antik yang dikumpulkan menjadi satu, nuansa rumah Held pun diubah menjadi lebih dramatis. Warna merah mendominasi seisi ruangan dan perabotan.
Traveler yang ingin berkunjung ke sini harus terlebuh dulu membuat janji. Museum ini dikelola secara pribadi, traveler akan dikenakan biaya masuk sebesar USD 8 atau sekitar Rp 112.000 per orang
Nantinya traveler tak hanya diajak berkeliling untuk melihat koleksi, tapi juga dijamu dengan tea party yang bertema iblis. Kamu berani?
(bnl/fay)












































Koleksi boneka iblis (DEVIL-ish Little Things Museum/Instagram) Foto: undefined
Komentar Terbanyak
Wanita Palembang Nekat Nyamar Jadi Pramugari, Batik Air Buka Suara
Nyeleneh! Jemaah Zikir di Candi Prambanan: Mau Lepaskan Kutukan Roro Jonggrang
Bukan Hanya Wisatawan, Menkes Juga Merasa Berat Bayar Tiket Pesawat