7 Strategi Traveloka Menarik Perhatian Traveler di Tengah Pandemi

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

7 Strategi Traveloka Menarik Perhatian Traveler di Tengah Pandemi

Syanti Mustika - detikTravel
Jumat, 11 Des 2020 13:02 WIB
AZORES, PORTUGAL - JULY 07:  (EDITORIAL USE ONLY) In this handout image provided by Red Bull, Jacqueline Valente (L) of Brazil takes a selfie with Yana Nestsiarava of Belarus on the cliffs at Islet Franca do Campo during the first training session prior to the third stop of the Red Bull Cliff Diving World Series, Sao Miguel, Azores, Portugal on July 7th 2016. (Photo by Dean Treml/Red Bull via Getty Images)
Ilustrasi turis (Dean Treml/Red Bull via Getty Images)
Jakarta -

Para pengusaha travel harus berjibaku di tengah pandemi. Mereka harus punya langkah-langkah jitu supaya traveler tetap menggunakan jasa mereka di masa ini.

Hal inilah yang diungkapkan oleh Vice President of Market Management Traveloka Accomodation John Safenson mengenai langkah-langkah yang dilakukan Traveloka selama pandemi.

"Dari hasil survei tim Traveloka, yang paling diinginkan konsumen selama bepergian dan melakukan pemesanan adalah faktor kebersihan dan kesehatan, serta tawaran promo. Jadi kami tidak hanya menawarkan jaminan kebersihan dan kesehatan akomodasi saja, namun juga menawarkan beragam promo," ungkap John dalam seminar virtual MarkPlus Conference 2021.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

John juga memaparkan beberapa langkah dari Traveloka untuk tetap menarik mata konsumen melakukan pemesan dan perjalanan aman saat pandemi. Yaitu dengan melakukan inovasi flash sale secara streaming.

"Kami melakukan inovasi dengan melakukan flash sale streaming, dimana pengguna bisa langsung terhubung dan melakukan pemesanan di aplikasi. Traveloka menjadi yang pertama yang melakukan sale secara streaming ini. Kita juga melakukan epic sale dengan diskon hingga 80 persen," papar John.

ADVERTISEMENT

Berikut langkah-langkah yang dilakukan Traveloka untuk memanjakan penggunanya di tengah pandemi Corona.

1. Inovasi dengan melakukan Flash sale live streaming
2. Epic Sale diskon hingga 80 persen
3. Online check-in demi keamanan dan meminimalisir kontak
4. Kenyamanan pembayaran saat sampai di hotel
5. Buy Now Stay Later yaitu konsumen membeli voucher dan dia mengatur sendiri kapan dia ingin stay.
6. Kemudahan reschedule
7. Traveloka Clean Accomodation dengan protokol kesehatan ketat


"Selain langkah di atas, kami Traveloka juga melakukan pendekatan dengan Kemenparekraf dan hotel partner melalui webinar. Di sana kami saling menguatkan antara partner dan pelaku ekonomi kreatif bertahan di tengah pandemi ini," tutup John.




(sym/ddn)

Hide Ads